Preskom Narada Made Adi Wibawa Dorong Millenial Berinvestasi di Reksadana

Made Adi Wibawa Dorong Millenial Berinvestasi di Reksadana


Preskom Narada Made Adi Wibawa Dorong Millenial Berinvestasi di Reksadana


Presiden Komisaris Narada Aset Manajemen, Made Adi Wibawa mencanangkan program edukasi kepada millenial mengenai investasi di reksadana. Melalui perusahaannya Narada Aset Manajemen, Made Adi Wibawa mendukung penuh kegiatan yang diadakan jajarannya lewat acara Tomorrow Today Fun(d) Festival yang tahun 2018 lalu sukses digelar di Jakarta. 

Menurut Made Adi Wibawa, negara dengan populasi yang tinggi seperti Indonesia memiliki kesempatan untuk maju jika masyarakatnya melek berinvestasi. Untuk itu, pihaknya merasa bahwa investasi itu harus terus di kumandangkan ke masyarakat oleh aset management bersama-sama sehingga makin banyak yang berinvestasi.

Saat ini kaum millenial -sebutan untuk para generasi muda era 2000-an merupakan segmen usia yang sangat potensial untuk diajak memikirkan masa depan. Diharapkan dengan edukasi yang tepat, kelompok usia ini akan mulai menyiapkan masa depannya dengan lebih terencana dan didukung oleh kemandirian ekonomi lewat investasi sejak dini.

Pada acara Tomorrow Today Fun(d) Festival Desember 2018 silam, Narada Aset Manajemen menerima penghargaan MURI atas prestasinya yang telah berhasil mengajak dan mengumpulkan ribuan pendaftar reksadana dalam satu hari, khususnya para milenial, dari banyak kota di Indonesia dan bahkan dari luar negeri.
Penghargaan diberikan oleh Founder dan Ketua Umum MURI, Bapak Jaya Suprana dan diterima oleh Presiden Direktur Narada Aset Manajemen, Oktavian Dondi dan disaksikan oleh 3 perwakilan generasi milenial sukses, Founder Kopi Kenangan - Edward Tirtanata, Founder Sang Pisang - Kaesang Pengarep, CMO Fabelio - Aditya Jamaludin yang juga memiliki visi yang sama untuk mengajak kaum milenial mulai berinvestasi.

Presiden Direktur PT Narada Aset Manajemen, Oktavian Dondi mengatakan, “Penerimaan MURI di acara Tomorrow Today ini merupakan titik awal bagi Narada untuk mengajak masyarakat khususnya generasi milenial untuk mulai memikirkan masa depan dari sekarang dan berinvestasi salah satunya dengan reksadana.  Investasi reksadana bukan suatu yang sulit dilakukan. Kini, setiap orang bisa memulai investasi reksadana dengan dana yang terjangkau hanya dengan 10 ribu rupiah saja, namun bisa mendapatkan hasil investasi yang sama layaknya nasabah prioritas.”

Lebih lanjut Oktavian Dondi menambahkan, “Oleh karena itu di hari yang sama pula kami juga memperkenalkan hastag kami yaitu :#InvestasiBukanPunyaOrangKayaSaja, #InvestasiPunyaSemuaOrang.  Dengan harapan ini akan merubah paradigma masyarakat umum yang berpikir tadinya investasi buat orang kaya saja namun menjadi Investasi milik semua orang.  Sehingga akan menggerakkan orang banyak untuk mulai berinvestasi.”
Sebagai langkah awal dari inisiatif ini, adalah meningkatkan awareness mengenai pentingnya investasi sejak dini bagi milenial, PT Narada Aset Manajemen bersama dengan Sorak Gemilang Entertainment (SGE) bekerja sama mengadakan Tomorrow Today Fun(d) Festival – acara edukasi finansial yang dikemas dengan musik dan art.

Narada Aset Manajemen memandang perlu untuk selalu fokus dan berorientasi pada jangka panjang dengan mulai mengedukasi market yang cukup potensial seperti golongan usia remaja hingga dewasa. Sebab menurut data BPS pada 2018, jumlah generasi millenial berusia 20-35 tahun mencapai 63,4 juta jiwa dari 179,1 juta jiwa usia produktif. Inilah bonus demografi Indonesia dimana pada 2030 nanti diperkirakan 70% penduduk Indonesia masuk dalam kategori usia produktif.

Jika investasi bisa dikenalkan sejak dini, maka potensi ke depannya ekonomi masyarakat Indonesia akan lebih terarah terutama dengan makin tingginya literasi ekonomi di masyarakat. Untuk itulah, Narada Aset Manajemen merencanakan untuk terus mengawal program edukasi investasi reksadana ini agar strategi perusahaan bisa dicapai dengan maksimal sekaligus bisa ikut berkontribusi pada pendidikan ekonomi masyarakat Indonesia.

Desember, Narada Aset Manajemen Luncurkan Reksa Dana Saham



Direktur Utama PT Narada Aset Manajemen (Narada Aset) Oktavian Dondi mengatakan, pihaknya akan meluncurkan produk Narada Saham II pada 1 Desember 2018 bersamaan dengan gelaran Tomorrow Today Fun(d) Festival di Senayan City, Jakarta.

“Untuk Narada Saham II nanti pada saat acara akan diluncurkan, sebagian investor baru yang mendaftar nanti saat acara akan masuk di Narada Saham II,” ujar Dondi di Senayan City Jakarta, Kamis (29/11/2018). Kemudian, untuk produk lain juga akan segera diluncurkan pada tahun 2019 mendatang. Saat ini, Dondi pun sedang mengajukan ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tentang reksa dana pasar uang.

“Ada, kita setiap akhir tahun mesti buat business plan ke OJK. Rencana, kita akan nambah Narada Saham satu lagi tahun depan, (reksadana) campuran juga akan kita bikin lagi. Kemudian, yang sedang kita ajukan dan belum dapat efektif adalah (reksadana) pasar uang,” papar dia. Berdasarkan data dari Narada Aset, pertumbuhan Narada Saham Indonesia (NSI) sebesar 10,73 persen year-to-date (ytd) dan pertumbuhan dari tahun lalu (year-on-year/ yoy) sebesar 30,33 persen.

Dalam penentuan target, Dondi mengatakan cukup konservatif. Namun, pihaknya selalu berusaha untuk melampaui target tersebut. “Kita pakai target minimal untuk NSI 12 persen. Sekarang sudah 10,78 persen, akhir tahun ini harus 12 persen kalau bisa diatas karena dana kelolaan kita besar,” jelas Dondi. Untuk dana kelolaan (Asset Under Management/AUM) NSI sendiri sudah Rp 758,32 miliar. Lalu, AUM untuk Narada Campuran I (NC1) sudah menyentuh Rp 273,69 miliar. Dengan pertumbuhan 21,94 persen ytd dan 21,94 persen yoy. “Kalau NC1 diatas ekspektasi kita, tapi Alhamdulillah bisa lebih baik lagi,” tandas Dondi.